Pemkab Siapkan Rusunawa Untuk Karantina
Reporter : Teguh. H | Editor : Faisal
Timur Media, Penajam– Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) akan mempersiapkan Rusunawa untuk di jadikan tempat karantina warga yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP), hal ini dilakukan untuk memastikan penanganan ODP Virus Corona atau Covid-19 di PPU berjalan dengan baik.
Dikatakan Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud (AGM) kepada awak media saat kunjungan pengecekan Rusunawa, Selasa malam (07/04/2020), langkah ini diambil karena mencegah penularan covid 19 di PPU, karena diketahu sejumlah ODP masih kedapatan mucil dan tidak melaksanakan karantina mandiri secara serius.
“Tujuan mengkarantina orang yang berstatus ODP agar tidak berkeliaran dan berkumpul serta melakukan ibadah bersama-sama. Sebenernya pihaknya tidak melarang tetapi harus mawas diri karena keterjangkitan virus corona ini tidak bisa dilihat dengan kondisi tubuh dimana terlihat sehat tetapi bisa saja terinfeksi.” Jelas AGM.
Selain itu AGM mebambahkan bahwa pasien ODP akan ditempatkan di Rusunawa dalam satu atau dua hari kedepan. Dan dijaga oleh tenaga medis serta aparat keamanan.
“Setiap kamar kami usahakan untuk satu atau dua orang, dan semuanya akan difasilitasi oleh pemerintah daerah. Posisi Rusunawa ini sekitar 50-70 meter. Insya Allah aman, apalagi lokasinya langsung terkena terik matahari, di tempat ini akan dijaga ketat dan dibatasi sesuai prosedur dari dinas kesehatan agar semuanya aman,” pungkas AGM.
Menjelaskan lebih lanjut Rusunawa hibah Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) ini digunakan setelah mendapat ijin dari kementrian. Untuk saat ini memang belum ada serah terima dari pemerintah pusat, tetapi melihat situasi saat ini adanya wabah virus corona atau covid-19 maka pihaknya meminta izin untuk menggunakan Rusunawa tersebut.
“Kita telah meminta izin kepada pemerintah pusat agar bisa menggunakan Rusunawa ini untuk semua pasien ODP yang ada di Kabupaten PPU,” tutup AGM