Latihan Selama Sebulan, Drum Band Satpol PP Sukses Iringi Upacara HUT PPU Ke-21

Timur Media, Penajam – Drum Band Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengiringi Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten PPU yang ke-21, Sabtu (11/03).

Sebanyak 49 personel Drum Band Satpol PP yang diturunkan yang terdiri dari 43 pemain instrumen dan sembilan Pembina untuk mengiringi jalannya Upacara HUT PPU.

“Kami sudah mempersiapkan dengan latihan selama sebulan. Alhamdulillah berjalan sukses tanpa kendala, ” kata Pembina Drum Band Satpol PP Kabupaten PPU, Jubaidah.

Jubaidah juga mengatakan bahwa selama mengiringi Upacara HUT PPU tersebut Tim Drum Band Satpol PP membawakan empat instrumen.

“Ada empat instrumen yang dibawakan tadi sesuai jalannya upacara. Instrumen yang dimainkan itu seperti pengiringan laporan komandan upacara, Andika Bhayangkari, Mars PPU, penghormatan atau petaka, ” jelasnya.

Dinilai sukses, Jubaidah berharap hal baik seperti ini terus terjaga dan dapat terus menampilkan yang terbaik serta dapat meningkatkan kualitas yang lebih lagi.

“Semoga kedepannya kami dapat meningkatkan kualitas dan dapat tampil memberikan yang terbaik, ” ujarnya.

Perlu diketahui, Drum Band Satpol PP Kabupaten PPU dibentuk pada tahun 2011 silam. Berbagai acara atau momen ceremonial Pemerintah setempat telah di iringi oleh tim drum band Satpol PP. (ADV)

Selengkapnya...

Terkait

Back to top button