“Sinergi Inovatif: Aula Kementerian Agama Balikpapan Menjadi Lokasi Program Introduksi Imunisasi HPV”
“Sinergi Inovatif: Aula Kementerian Agama Balikpapan Menjadi Lokasi Program Introduksi Imunisasi HPV”
Balikpapan, 15 Agustus 2023 – Program introduksi imunisasi Human Papilloma Virus (HPV) diadakan oleh Dinas Kesehatan Kota Balikpapan bekerjasama dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Balikpapan.
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Kantor Kementerian Agama, Dinas Kesehatan, Pengawas Madrasah, dan Kepala Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Balikpapan.
Program introduksi imunisasi HPV ini dibuka oleh Sinta Ningsih, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penma) Kantor Kementerian Agama Kota Balikpapan. Dalam sambutannya, Sinta Ningsih menyatakan bahwa Kementerian Agama Kota Balikpapan mendukung dan ikut mensukseskan kegiatan-kegiatan dari Dinas Kesehatan. Sebagaimana dalam rapat Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI) sebelumnya telah disampaikan, kegiatan yang berlangsung hari ini (15/8/2023) akan diadakan di aula Kantor Kementerian Agama. Sedangkan informasi tentang aplikasi Ceria yang berkenaan dengan daftar gizi anak sekolah yang juga telah disampaikan dalam rapat koordinasi KKMI, ternyata di luar cakupan program introduksi imunisasi HPV.
Lebih lanjut, Kasi Pendidikan Madrasah Kota Balikpapan menyampaikan bahwa beberapa kali imunisasi yang diadakan sebelumnya tidak sepenuhnya didukung oleh seluruh komponen madrasah, utamanya pada saat imunisasi Rubela. Soal sepakat atau tidak sepakat nanti akan didiskusikan dalam kegiatan ini.
Setelah sesi pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan pengarahan dan penjelasan dari Priharto, Ketua Tim Kerja Survelens dan Imunisasi Dinas Kesehatan Kota Balikpapan. Program imunisasi untuk anak sekolah sudah berjalan dengan lancar, tinggal dimaksimalkan supaya mendapat hasil yang lebih baik, kata Priharto. Ini adalah program pemberian vaksin baru di luar biasa, yaitu pemberian vaksin HPV pada anak perempuan usia kelas 5 untuk dosis pertama dan kelas 6 untuk dosis kedua MI/SD dan sederajat.
Setelah pengarahan dan penjelasan dari Ketua Tim Kerja Survelens dan Imunisasi Dinas Kesehatan Kota Balikpapan, kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab seputar kebijakan introduksi HPV tahun 2023 yang dipandu oleh Hepi, pemegang program imunisasi Dinas Kesehatan Kota Balikpapan.
Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 hingga 11.30 ini dihadiri oleh 22 kepala madrasah, 3 perwakilan dari Dinas Kesehatan, serta 2 perwakilan dari Kantor Kementerian Agama Kota Balikpapan.