Satpol PP Rutin Patroli Amankan Aset Daerah dan Ciptakan Kondusifitas

Timur Media, Penajam – Guna menciptakan kondusifitas dan memberika rasa aman, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan giat Patroli.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Satpol-PP Kabupaten PPU Arifin mengatakan bahwa sasaran patroli tersebut yakni disekitar aset pemerintah, acara HUT PPU, Kantor Pemerintahan dan taman alun-alun.

“Patroli itu memang rutin kami laksanakan, guna memelihara keamanan dan ketertiban umum agar lingkungan kondusif, ” ujarnya. Kamis, (9/3/2023).

Arifin juga mengatakan bahwa Satpol-PP Kabupaten PPU terus berupaya meningkatkan intensitas patroli kewilayahan agar dapat mencegah potensi kriminalitas.

“Dengan ditingkatkan nya Patroli kewilayahan seperti ini kami harap dapat mencegah munculnya potensi kriminalitas dan gangguan ketertiban umum lainnya, ” akunya.

Selama pelaksanaan patroli tersebut personel Satpol-PP tidak ada menemukan gangguan dan situasi aman terkendali. (ADV)

Selengkapnya...

Terkait

Back to top button

You cannot copy content of this page