RSUD Ratu Aji Putri Botung Miliki Program Rutin Khitanan Massal Gratis

Timur Media, Penajam – Tim Perkututs Hunter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Aji Putri Botung rutin melaksanakan kegiatan khitanan massal gratis untuk masyarakat.
Kepala Sub Bagian Hukum Humas dan Pemasaran RSUD Ratu Aji Putri Botung Nurdin, mengatakan bahwa kegiatan khitanan massal tersebut merupakan agenda rutin RSUD. Tim perkutut hunter RSUD sudah melaksanakan sunat massal tersebut sebanyak enam kali sepanjang tahun 2023.
“Agenda rutin RSUD Ratu Aji Putri Botung ini merupakan wujud bakti sosial dan kepedulian terhadap masyarakat, ” ucapnya.
Ia juga mengatakan bahwa dalam khitanan massal yang di gelar di Desa Sungai Baru Babulu Darat Kecamatan Babulu tersebut pihaknya memberikan kuota sebanyak 40 anak yang akan di khitan.
“Tim Perkutut Hunters memberikan target 40 anak untuk desa Sungai Baru Babulu Darat namun yang mendaftar dan di khitan ada sebanyak 29 anak, ” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa selama mengadakan kegiatan bakti sosial tersebut pihaknya mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat yang diadakan giat khitanan massal tersebut.
“Alhamdulillah respon masyarakat semuanya menyambut kami dengan baik dan bagu. Semoga ke depannya kita dapat terus melaksanakan program positif seperti ini,” pungkasnya.