“Masyarakat Balikpapan Merasakan Manfaat Pendaftaran Sekolah Online: Driver Ojek Online Berbagi Cerita Inspiratif”
“Masyarakat Balikpapan Merasakan Manfaat Pendaftaran Sekolah Online: Driver Ojek Online Berbagi Cerita Inspiratif”
Timur Media, 21 Juni 2023 – Di tengah-tengah waktu menunggu orderan dari konsumen yang masuk melalui aplikasi yang terinstall di Smartphone, dua driver ojek online (ojol) yang berpangkalan di Alfamidi B Manggar, Balikpapan, mengungkapkan pengalaman mereka dalam mendaftarkan anak-anak mereka di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 1 Balikpapan. Dalam wawancara yang dilakukan hari ini, mereka berbagi perspektif mereka tentang perubahan dalam sistem pendaftaran sekolah saat ini.
Rosyid, salah satu driver ojek online yang merupakan warga yang tinggal di sekitar Manggar, menyatakan bahwa sistem pendidikan saat ini telah mengalami perubahan signifikan. “Daftar sekolah sekarang tidak kayak dulu, sekarang online, bagus sekarang,” katanya. Menurutnya, anaknya sangat ingin untuk masuk jurusan Teknik Komputer dan Jaringan di SMK 1 Balikpapan. Namun, karena banyaknya peminat dalam jurusan tersebut, anaknya tidak lulus seleksi.
“Anakku maunya jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) di SMK 1 Balikpapan, dia juga mau masuk jurusan pertambangan Pertambangan, kalau tidak lulus baru pilih otomotif,” ujar Rosyid. Namun, dia tetap berharap agar anaknya dapat diterima di sekolah tersebut, meskipun melalui jurusan lain. Dia mengungkapkan keinginannya agar anaknya dapat bersekolah di SMK 1 karena aksesnya yang mudah, terutama dari tempat tinggal mereka di Manggar. Hanya dengan naik angkot sekali, anaknya dapat mencapai sekolah dengan mudah.
Pendapat yang serupa juga diungkapkan oleh Haeruddin, seorang driver ojek online lainnya yang memiliki pengalaman yang sama dengan anaknya. “Saya maunya anak saya daftar di SMK 1 karena mudah aksesnya, kalau dari rumah kan (Manggar, red.) Tinggal naik angkot satu kali,” katanya. Anaknya juga awalnya memilih jurusan Teknik Komputer dan Jaringan, tetapi tidak lulus karena persaingan yang ketat dalam jurusan tersebut.
Saat ini, anaknya sedang menunggu hasil pendaftaran untuk jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan. Haeruddin berharap agar anaknya tidak mengalami kegagalan lagi dan dapat diterima di SMK 1 Balikpapan. Baginya, yang terpenting adalah anaknya bisa bersekolah di sekolah favorit tersebut, dan keuntungan lainnya adalah proses pendaftaran yang lebih mudah karena dilakukan secara online.
Haeruddin juga memberikan contoh keberhasilan di antara sesama driver ojek online. “Kalau anak Pak Jalil sudah masuk lebih dulu lewat jalur prestasi, dia ngambil jurusan Teknik Komputer dan Jaringan,” katanya, menunjukkan bahwa anak-anak mereka masih memiliki peluang untuk masuk ke jurusan yang mereka minati melalui jalur prestasi.
Pendaftaran sekolah yang kini dilakukan secara online memberikan kemudahan dan aksesibilitas yang lebih besar bagi orang tua dan siswa. Meskipun tantangan seleksi jurusan tetap ada, para orang tua tetap berharap agar anak-anak mereka dapat mengikuti minat dan bakat mereka di sekolah yang mereka idamkan.
Beda halnya dengan Hilmi, anaknya masih kelas tiga di MTs Negeri 2 Balikpapan. Ia bercerita bahwa anaknya ingin melanjutkan pendidikan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) setelah lukus si MTs 2. Namun, ada satu kendala yang dihadapi Hilmi dan anaknya, yaitu jarak MAN yang sangat jauh dari lokasi mereka di Lamaru. Untuk mencapai MAN, mereka harus menempuh jarak yang lumayan jauh sampai ke Prapatan.
Hilmi berharap agar ada MAN yang berlokasi lebih dekat dengan Manggar. “Saya berharap nantinya ada MAN yang dekat-dekat sini (Manggar),” ujarnya dengan harapan agar anaknya dapat melanjutkan pendidikan agama di lingkungan yang lebih terjangkau.